Copyright © tempatMP
Design by Dzignine
Minggu, 06 Juli 2008

cinta itu bukan menyayangi orang yang sempurna

"Cinta itu adalah bukan menyayangi orang yang sempurna, tetapi Cinta itu adalah menyayangi orang yang tak sempurna dengan cara yang sempurna"
<add id = hikmaharian>

baru beberapa menit lalu aku dapet kiriman ini. jadi teringat seseorang dan tersentuh ingin nulis sesuatu.

----------------

jujur ya, paling susah loh menerima kekurangan orang lain. komentar kita selalu kok gini sih, kok gitu sih. kita seringnya siap menerima segala kelebihan2 seseorang. abis dah terima enak. hehehe.
coba bandingkan ketika kita telah mengetahui kekurangannya. duuuh, bikin bete klo dirasa-rasanin. keseel... kecewaaa... kenapa? ya karena mungkin itu jauh dari apa yang kita harapkan dan kita sendiri nggak suka dengan itu.

contoh, kita punya temen baiiik banget, hobi nraktir, senang berbagi. tapi ternyata dia suka ngambek. ngambeknya ini bikin bete. hihihi.  kita nggak mungkin kan nerima kebaikan dia aja tapi menolak kelemahannya. itu namanya mau enaknya sendiri. kalo bener2 cinta dengan dia, maka terimalah semuanya. atau ketika kita punya teman yang pinternya minta ampun. argumen2nya hebat. tulisannya bagus2. tapi dia ternyata sensi banget walo ngakunya sih enggak. tentu saja kita harus tetap cinta kan? mencintai dengan menerima kepintarannya dan kesensiannya.

begitu juga ketika kita punya pasangan hidup yang karakternya jauh dari harapan kita. nggak mungkin kan kita memutuskan cinta begitu saja hanya karena tau dia tuh orangnya slebor, misalnya. nggak sadar kalo dia saja mau menerima kelemahan kita yang nggak bisa masak, misalnya.

kekurangan orang-orang yang kita cintai dapat diminimalisasi dengan nasihat yang sejuk penuh cinta, bersabar, and ikhlas menerimanya.

nyari orang yang sempurna? emang ada? mungkin hanya Rasulullah aja seorang. itu pun karena Rasulullah selalu mendapat bimbingan langsung dari Allah. bahkan tak jarang Rasul pun mendapat teguran dari Allah karena kealpaannya.

jadi menerima segala kelebihan dan kekurangan adalah sikap yang sempurna dalam mencintai seseorang.

---------------------

untuk temanku, sungguh aku mencintaimu apa adanya.

wahai suamiku, tak ada yang lebih layak menerima cinta suci ini selain dirimu. aku menerima dirimu dengan ikhlas. insyaAllah.

10 komentar:

  1. subhanallah...andai setiap mampu mencintai siapapun apa adanya. sehingga cinta BUKAN take and give. tapi LOVE IS GIVE and RECIEVE...hidup pun akan begitu indah dan dapat dirasakan siapapun yang ada di muka bumi ini...

    BalasHapus
  2. ai ai hari ini byk love love an...

    Love juga deh :-)

    BalasHapus
  3. yup setuju bgt, lagian emang ada orang yg sempurna..? hehehhe... tapi cintai dia dengan sempurna :)

    BalasHapus